Atlit Kempo Kukar Dipersiapkan Ikuti
Seleksi Pra PON
TENGGARONG, Atlit berprestasi untuk cabang olah raga Kempo Kutai Kartanegara mulai dipersiapkan untuk mengikuti seleksi Pra PON XVIII yang rencananya akan digelar Pengda Kempo Provinsi Kaltim, dengan pelaksanaan di Makasar sekitar bulan Juli 2011 mendatang. Hal itu sebagaimana dikemukakan Pelatih Kempo Pengkab cabor Kukar, Rustam Effendi saat dikonfirmasi Poskota Kaltim di Sekretariat KONI Kukar, Selasa (1/3) kemarin.
"Menurut rancangan, akan diajukan sekitar 10 atlit Kempo Kukar ke Pengda Kempo Provinsi Kalimantan Timur guna mengikuti seleksi Pra PON XVIII di Makasar Juli mendatang," kata Rustam Effendi.
Dalam kesempatan itupun, diakui oleh Rustam Effendi dari Kelas Embu pasangan Putra dan Putri, Kelas Randori perorangan serta beregu putra dan putri. Jika nantinya terpilih dalam sleksi Pra PON di Makasar serta dipercaya membela Kontingan Provinsi Kalimantan Timur dalam PON XVIII di Provinsi Riau nanti. Maka atlit Kempo yang terpih, jelas akan siap mendukung program KONI Provinsi Kaltim yang siap mempertahankan minimal Predikat Juara III PON XVIII dan maksimal Predikat Juara V, sebagaimana yang diraih kotingen Kaltim saat PON XVII di Kalimantan Timur. Sebagaimana amanah yang disampaikan Ketua KONi Provinsi Kaltim Harbiansyah melalui Wakil Ketua Hermain Okol saat pembukaan Musorkalub KONI Kutai Kartanegara beberapa waktu yang lalu.
"Yang jelas kami dari Kempo, yang nantinya masuk dalam kontingen Kaltim dalam PON XVIII tahun 2012 di Riau. Jelas siap mendukung program pencapaian predikat Juara III bagi kotingan Provinsi Kalimantan Timur," ujar Rustam Effendi.
Meskipun begitu, ada juga berbagai kendala yang dihadapi. Diantaranya untuk atlit Kempo yang berprestasi dan membela Kaltim saat PON XVII serta Porprov Kaltim keIV di Kota Bontang atas nama kotingen Kukar. Bisa jadi umurnya sudah melawati masanya saat PON XVIII tahun 2012 di Provinsi Riau digelar. Namun ia, tetap optimis pembinaan peremajaan atlit Kempo berprestasi Kutai Kartanegara terus berkelanjutan.
Saat disinggung, daerah mana yang nantinya bakal menjadi lawan berat kotingen Kalimantan Timur, untuk cabang olah raga Kempo saat PON XVIII di Riau mendatang. Dikatakan Rustam Effendi berdasarkan pelaksanaan kejurnas Kempo tahun 2009 di Provinsi Bali, ada tiga daerah yang memiliki atlit Kempo potensial.
"Sesuai Kejurnas Kempo di Bali belum lama ini, ada tiga daerah yang memiliki atlit bagus. Dan nantinya perlu diwaspadai oleh kotingen Kempo Kaltim saat PON XVIII di Riau. Yakni kotingen dari DKI Jakarta, Jawa Barat dan Sumatra Barat. Tapi kami yakin kotingen Kempo Kaltim bakal memberikan prestasi terbaik, serta bisa mendulang emas yang signifikan saat PON XVII Riau digelar," lanjut Rustam Effendi.dp
Tidak ada komentar:
Posting Komentar